Skip to Content

Tausyiah Ramadhan; Kedepankan Kerjasama Tim

May 14, 2020 by
khaerunnisaihwan

Tausyiah Ramadhan; Kedepankan Kerjasama Tim

Humas IAIN Parepare — Kasubag AKA Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah, ustas Rachmat tampil membawakan tausyiah Ramadhan yang digelar rutin pada acara meeting ASN IAIN Parepare, Rabu, 13/5/2020.

Ustas Rachmat membawakan tema yang relevan dengan profesi peserta meeting sebagai ASN dengan membahas tentang pentingnya membangun kerjasama tim. “Dalam Islam, kerjasama tim itu penting dan Rasulullah Saw sendiri pernah mempraktekkan bersama sahabatnya,” kata ustas Rahmat sambil mengisahkan kisah rasulullah Saw bersama sahabatnya menyembeli seekor kambing dengan penuh kebersamaan.

Ustas Rachmat pun memaparkan secara singkat etika dalam membangun kerjasama tim. “Dalam tim kerja, jangan lah pernah menunjukkan emosi dan amarah yang berlebihan terhadap anggota tim yang lain, Sifat egoisme juga tidak kondusif bagi perkembangan tim, termasuk egois dalam mengeluarkan pendapatnya,” paparnya.

Kepala Biro AUAK, Hj. Musyarrafah Amin yang mengikuti tausyiah ini dari awal hingga akhir menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada ustas Rachmat atas wejangannya melalui tausyiah. Beliau pun mengajak para ASN memetik hikmah dari isi tausyiah itu dengan mempraktekkannya dalam pekerjaan sehari-hari.

“Tausyiah yang disampaikan teman-teman selama Ramadhan ini merupakan nasehat yang mengandung banyak hikmah dan pelajaran. Saya berharap hikmah-hikmah tersebut memberikan pencerhan dan dapat dipraktekkan dalam kehidupan sehari-hari,” kata Hj. Musyarrafah Amin. Beliau pun mengajak seluruh ASN untuk senantiasa membangun komunikasi yang baik dan solutif agar terbangun harmonisasi dalam lingkungan IAIN Parepare.

“Sehingga saya berharap sekali, kita dalam keluarga besar IAIN Parepare bisa menjadi keluarga yang harmonis. Jika inti sari dari tausyiah selama bulan Ramadhan kita renungi, kita sadari, dan kita terapkan maka akan memberikan dampak yang luar biasa dalam lingkungan, baik di tengah keluarga, tempat kerja, mau pun dalam masyarakat,” paparnya dalam memberi arahan.


in News
khaerunnisaihwan May 14, 2020
BAGIKAN POSTINGAN ini
Tags
Archive