تخطي للذهاب إلى المحتوى

Optimalisasi Generasi Muda : Posko 12 KKNMB 2023 Gelar Kegiatan Belajar dan Baca Tulis Al-Qur’an di Lembang Rumandan

24 يوليو 2023 بواسطة
fikruzzamansaleh

Humas IAIN Parepare- Posko 12 Kuliah Kerja Nyata (KKN) Nusantara Moderasi Beragama (MB) terletak di Lembang Rumandan, Kecamatan Rano, Tana Toraja menggelar kegiatan pendidikan dan pengajaran bagi anak-anak, Jumat (14/07/2023). Hal ini bertujuan untuk menjadikan generasi muda yang memiliki kualitas dan daya juang yang tinggi.

“KKN bukan hanya kita datang lalu pergi, akan tetapi KKN kita kali ini harus meninggalkan kesan dan kenangan yang baik. Dengan adanya kenangan yang baik, doa yang baik tentunya akan terus menyertai kita,” ujar Abi Rachman, Divisi Keagamaan Posko 12.


"Generasi muda merupakan tonggak kemajuan negeri ini di masa depan. Kita perlu mengoptimalkan generasi muda agar tumbuh dan berkembang, yakni dengan kinerja kita sebagai generasi sebelumnya menanamkan nilai-nilai pendidikan dan keagamaan sejak dini," tambahnya.
Koordinator Lembang Rumandan Posko 12 Muhammad Attar Chalik juga menegaskan pentingnya pendidikan. “Tanamkan ilmu dengan pengetahuan sejak dini, karena anak sebagai generasi muda lebih mudah menyerap ilmu dibanding usia tua,” tuturnya,


“Semoga dengan adanya program pembelajaran ini dapat menyadarkan pentingnya literasi untuk kehidupan adat, budaya dan agama, dan insyaallah kegiatan ini akan terus berlanjut ke depannya,” tutup Muhammad Attar Chalik.  (Tim KKN, fzs/mif)


fikruzzamansaleh 24 يوليو 2023
BAGIKAN POSTINGAN ini
علامات التصنيف
الأرشيف